5.000 Paket Makanan di Bagikan Gerinda Sumut Bersama Sayap Partai untuk Warga Medan Terdampak Banjir.

- Penulis

Sabtu, 29 November 2025 - 12:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MEDAN, LIBAS86.COM – Bersama organisasi sayap partai, Gerinda Sumut turun langsung memberikan bantuan makanan kepada masyarakat Kota Medan yang terdampak banjir. Kegiatan sosial ini dihadiri Wakil Ketua DPR RI Komisi XII yang juga Sekretaris DPD Gerindra Sumut, Sugiat Santoso, Bendahara DPD Gerindra Sumut Yin Map, serta Wakil Wali Kota Medan Zakiyuddin Harahap. Turut hadir pula para pengurus DPD Gerindra Sumut dan sejumlah sayap partai, termasuk KESIRA (Kesehatan Indonesia Raya).

Baca Juga :  Bertemu Warga Medan, Rico Waas: Masalah Banjir, Keamanan, Hingga Investasi Menjadi Sorotan Utama.

Dalam kegiatan tersebut, Gerindra Sumut menyalurkan 5.000 bungkus makanan siap saji kepada warga yang wilayahnya mengalami genangan dan banjir beberapa hari terakhir.

Sugiat Santoso mengatakan bahwa aksi sosial ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian dan kehadiran nyata partai di tengah masyarakat.
“Kami membagikan 5.000 bungkus makanan untuk membantu meringankan beban warga yang terdampak banjir. Situasi ini tentu berat bagi masyarakat, dan kami akan terus bergerak untuk membantu menangani masalah yang mereka hadapi,” ujar Sugiat.

Ia menegaskan bahwa Gerindra bersama pemerintah daerah dan sayap partai akan terus bersinergi dalam upaya membantu warga, terutama yang berada di kawasan rawan banjir.
“Kami tidak akan berhenti sampai kondisi benar-benar pulih. Gerindra hadir untuk memastikan masyarakat mendapatkan perhatian dan dukungan,” tambahnya.

Wakil Wali Kota Medan, Zakiyuddin Harahap, mengapresiasi langkah cepat Gerindra Sumut dan menilai kegiatan seperti ini sangat dibutuhkan untuk mengurangi beban masyarakat. Pemerintah Kota Medan, katanya, juga terus melakukan penanganan di lapangan untuk mempercepat pemulihan wilayah terdampak banjir.

Baca Juga :  Viral Dugaan Hina Wartawan, Pemilik Akun TikTok @pebr143 Klarifikasi dan Minta Maaf.

Aksi sosial ini diharapkan dapat menjadi dorongan moral dan bantuan konkret bagi warga yang sedang menghadapi kesulitan akibat cuaca ekstrem dan tingginya curah hujan di Kota Medan.

Penulis : LBS86/ REL

Editor : REDAKSI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Di Balik Pintu Terbuka Tahun Baru, Helena Lumbangaol Merajut Kembali Persatuan KBPP Polri Sumut.
Saat Empat Tahun Menjadi Kenangan: KSB DPD KNPI Medan 2021–2024 Berpamitan dengan Hati
Medan Utara “Mosi Tidak Percaya” Pemko Medan: Gagal Bangun, Rakyat Minta Dicabut dan Dijadikan DOB
Si Jago Merah Amuk Mompang Julu, Rumah Warga Ludes, Kerugian Capai Rp3 Miliar
Kasus Dugaan Penganiayaan Nenek Saudah di Pasaman Viral, Kasat Reskrim Akui Belum Ada Pelaku Ditangkap
Mengawali 2026, ASN dan Warga Sitirejo II Satukan Langkah Jaga Lingkungan.
Di Tengah Kemiskinan Struktural, Forwaka Sumut Bantu Sunat Rasul Anak Yatim di Langkat
Tahun Baru 2026: Sumut Menunduk, Bukan Berpesta
Berita ini 31 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 11 Januari 2026 - 18:55 WIB

Di Balik Pintu Terbuka Tahun Baru, Helena Lumbangaol Merajut Kembali Persatuan KBPP Polri Sumut.

Sabtu, 10 Januari 2026 - 02:18 WIB

Saat Empat Tahun Menjadi Kenangan: KSB DPD KNPI Medan 2021–2024 Berpamitan dengan Hati

Rabu, 7 Januari 2026 - 01:22 WIB

Medan Utara “Mosi Tidak Percaya” Pemko Medan: Gagal Bangun, Rakyat Minta Dicabut dan Dijadikan DOB

Selasa, 6 Januari 2026 - 15:27 WIB

Si Jago Merah Amuk Mompang Julu, Rumah Warga Ludes, Kerugian Capai Rp3 Miliar

Senin, 5 Januari 2026 - 22:46 WIB

Kasus Dugaan Penganiayaan Nenek Saudah di Pasaman Viral, Kasat Reskrim Akui Belum Ada Pelaku Ditangkap

Berita Terbaru