MEDAN, LIBAS86.COM – “Jalan dan drainase bukan sekadar proyek fisik, tapi menyentuh langsung kehidupan dan keselamatan masyarakat,” tegas Plt Kepala Dinas SDABMBK Kota Medan, Ir. Gibson Panjaitan, S.T., M.M., menggambarkan prinsip kerja yang ia pegang sejak awal berkarier di dinas teknis tersebut.
Berangkat dari posisi teknis, Gibson Panjaitan tumbuh bersama dinamika persoalan infrastruktur Kota Medan. Bertahun-tahun bergelut di lapangan membentuk pemahamannya bahwa setiap kebijakan harus berangkat dari kondisi nyata masyarakat—mulai dari jalan berlubang hingga persoalan banjir yang berulang.
Saat dipercaya menjabat Pelaksana Tugas Kepala Dinas SDABMBK, Gibson memprioritaskan penanganan banjir dan perbaikan jalan secara bertahap dan berkelanjutan. “Penanganan banjir harus dilakukan dari hulu ke hilir, dengan perencanaan matang dan dukungan semua pihak,” ujarnya.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Di sektor jalan, ia menekankan pentingnya respons cepat demi keselamatan pengguna. “Jalan rusak tidak boleh dibiarkan. Ini menyangkut nyawa dan aktivitas warga setiap hari,” kata Gibson.
Tak hanya pembangunan fisik, Gibson juga menaruh perhatian pada tata kelola dan pelayanan publik. Ia memastikan seluruh rekomendasi audit ditindaklanjuti secara transparan. “Kepercayaan masyarakat adalah modal utama. Karena itu, pelayanan harus jujur, terbuka, dan bertanggung jawab,” tuturnya.
Kini, dari lapangan hingga ruang rapat, Gibson Panjaitan terus melanjutkan pengabdian di SDABMBK Kota Medan dengan pendekatan kerja nyata—mendengar, bergerak, dan memberi solusi bagi kebutuhan infrastruktur warga kota.
Penulis : LBS86/ RG
Editor : REDAKSI





















