Insiden Pembakaran Polsek MBG Warnai Pergantian Kapolres Madina, Aktivis Madina Soroti Penegakan Hukum

- Penulis

Sabtu, 20 Desember 2025 - 23:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mandailing Natal, LIBAS86.COM – Pergantian pucuk pimpinan Kepolisian Resor (Polres) Mandailing Natal (Madina) diwarnai insiden pembakaran Mapolsek Muara Batang Gadis (MBG) yang diduga dilakukan oleh sekelompok warga. Peristiwa tersebut terjadi bertepatan dengan momentum pergantian Kapolres Madina dan memicu sorotan terhadap kinerja aparat kepolisian serta kehadiran negara dalam menjamin rasa keadilan dan keamanan masyarakat.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, aksi pembakaran Polsek Muara Batang Gadis dipicu oleh akumulasi kekecewaan warga terhadap penanganan sejumlah persoalan hukum di wilayah tersebut. Masyarakat menilai aparat penegak hukum lamban dan kurang tegas dalam merespons berbagai keresahan, khususnya terkait dugaan maraknya peredaran narkoba.

Baca Juga :  Komandan Madina Pantau Seluruh Pekerjaan Konstruksi OPD Tahun Anggaran 2025, Tekankan Akuntabilitas

Aktivis Mandailing Natal, Pajarur Rohman, menilai insiden tersebut menjadi cerminan kegagalan penegakan hukum di wilayah hukum Polres Madina. Menurutnya, kemarahan warga tidak muncul secara tiba-tiba, melainkan akibat menumpuknya ketidakpercayaan publik dalam jangka waktu yang lama.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Peristiwa ini tidak berdiri sendiri. Ini merupakan akumulasi dari rasa ketidakadilan yang dirasakan masyarakat selama bertahun-tahun. Ketika hukum tidak hadir secara adil dan tegas, masyarakat akhirnya meluapkan kekecewaan dengan cara yang keliru,” ujar Pajarur Rohman

Baca Juga :  Respons Cepat Aduan Warga, Polres Madina Bongkar Peredaran Sabu di Desa Sikapas

Ia menegaskan, pergantian Kapolres Madina seharusnya menjadi momentum evaluasi menyeluruh terhadap kinerja kepolisian, terutama dalam penanganan kasus-kasus yang bersentuhan langsung dengan kepentingan masyarakat. Pajarur juga menyoroti lemahnya penindakan terhadap peredaran narkoba yang dinilai semakin mengancam generasi muda di Mandailing Natal.

Baca Juga :  GEMPAK Soroti Dugaan Penurunan Mutu Irigasi Sabajior, BBWS Didesak Buka Dokumen Proyek

“Penegakan hukum tidak boleh tajam ke bawah dan tumpul ke atas. Jika kondisi ini terus dibiarkan, kepercayaan publik terhadap institusi kepolisian akan semakin tergerus,” tambahnya.

Lebih lanjut, Pajarur Rohman mendesak agar aparat kepolisian tidak hanya fokus pada penindakan pascakejadian, tetapi juga melakukan pembenahan internal, evaluasi kinerja, serta mengedepankan pendekatan yang humanis dan transparan guna mencegah peristiwa serupa terulang di masa mendatang.

Penulis : LBS86/ SP

Editor : REDAKSI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Wali Kota Bersama Forkopimda Tanjungbalai Kompak Beri Kejutan di Hari Ulang Tahun Ke-43 Dan Lanal TBA, Letkol Laut (P) Agung Dwi Handoko
Gibson Panjaitan: Dari Pembenahan Data hingga Tekad Menyudahi Banjir Medan.
Pasca Pembakaran Mapolsek, Kapolres Madina Tegaskan Penegakan Hukum Tanpa Tebang Pilih Saat Kunjungan Tim Astamarena Mabes Polri
Rico Waas: Dinas SDABMBK Harus Punya Data Mutakhir Kondisi Drainase dan Sungai-sungai Besar di Medan.
Belajar dari Banjir Besar 2025, Rico Waas Perintahkan Penguatan Total Kesiapsiagaan Bencana.
Warenhuis Menunggu Arah, Publik Menunggu Jawaban: Kadis Pariwisata Medan Masih “Rapat”.
Dari Tanah Kelahiran Bengkulu hingga Mengabdi di Madina, Jejak Karier AKBP Bagus Priandy
PKC PMII Sumut Kecam Tambang Ilegal di Madina, Kapolres Baru Diminta Bertindak Tegas Tanpa Tebang Pilih
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 11:03 WIB

Wali Kota Bersama Forkopimda Tanjungbalai Kompak Beri Kejutan di Hari Ulang Tahun Ke-43 Dan Lanal TBA, Letkol Laut (P) Agung Dwi Handoko

Rabu, 14 Januari 2026 - 20:08 WIB

Gibson Panjaitan: Dari Pembenahan Data hingga Tekad Menyudahi Banjir Medan.

Rabu, 14 Januari 2026 - 20:01 WIB

Pasca Pembakaran Mapolsek, Kapolres Madina Tegaskan Penegakan Hukum Tanpa Tebang Pilih Saat Kunjungan Tim Astamarena Mabes Polri

Rabu, 14 Januari 2026 - 18:22 WIB

Rico Waas: Dinas SDABMBK Harus Punya Data Mutakhir Kondisi Drainase dan Sungai-sungai Besar di Medan.

Rabu, 14 Januari 2026 - 18:07 WIB

Belajar dari Banjir Besar 2025, Rico Waas Perintahkan Penguatan Total Kesiapsiagaan Bencana.

Berita Terbaru