MEDAN- LIBAS86.COM – Warga Medan kini memiliki pilihan baru untuk menghabiskan waktu berkualitas bersama keluarga. Wildtopia Mini Zoo resmi dibuka dan langsung menarik perhatian sebagai destinasi rekreasi edukatif yang ramah anak. Berlokasi di pusat perbelanjaan Cambridge City Square, mini zoo ini menawarkan pengalaman berbeda: belajar mengenal satwa secara dekat, aman, dan menyenangkan.
Manajemen Wildtopia Mini Zoo, Leonardi, menjelaskan bahwa konsep yang dihadirkan bukan sekadar tontonan, melainkan interaksi langsung. “Kami ingin anak-anak tidak hanya melihat, tetapi juga memahami dan merasakan kedekatan dengan dunia satwa,” ujarnya, Minggu (11/1/2026). Salah satu satwa yang menjadi daya tarik utama adalah Hiena, mamalia karnivora asal Afrika yang dikenal dengan tawa khasnya serta struktur sosial unik yang dipimpin oleh betina.
Di arena ini, anak-anak diperkenalkan pada beragam hewan eksotis namun jinak, seperti Burung Hantu, Kakak Tua, berbagai jenis reptil, hingga kelinci yang bisa disentuh langsung. Leonardi juga meluruskan fakta menarik tentang Hiena yang kerap disalahpahami. “Meski sering dianggap mirip anjing, secara kekerabatan Hiena justru lebih dekat dengan kucing,” jelasnya.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Tak hanya itu, Wildtopia Mini Zoo juga menghadirkan koleksi satwa unik lainnya seperti musang, berang-berang, kura-kura besar, kambing kerdil, rubah, dan sejumlah hewan menarik lain. Anak-anak dapat memberi makan kelinci, berfoto bersama Kakak Tua, hingga menyaksikan dari dekat perilaku alami satwa-satwa tersebut dengan pendampingan petugas.
Sebagai pelengkap, tersedia pula aktivitas kreatif berupa menggambar di ruang gelap yang menghasilkan karya glow in the dark. Aktivitas ini dirancang untuk merangsang imajinasi, kreativitas, sekaligus memberikan pengalaman seni yang tak biasa bagi anak-anak.
Wildtopia Mini Zoo dibuka untuk umum hingga 22 Februari 2026, setiap hari pukul 10.00–22.00 WIB di Lantai 1 Cambridge City Square Medan. Dengan konsep edukasi yang dikemas secara hangat dan interaktif, tempat ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang ingin berlibur, belajar, dan menciptakan momen berkesan bersama anak-anak.
Penulis : LBS86/ REL
Editor : REDAKSI





















