Plt. Kajari Madina Yos A. Tarigan Silaturahmi dengan FORWAKA di Café Genta

- Penulis

Senin, 3 November 2025 - 17:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MADINA, LIBAS86.COM – Pejabat baru Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Kejaksaan Negeri Mandailing Natal (Madina), Yos Arnold Tarigan, S.H., M.H., M.I.Kom., didampingi Kepala Seksi Intelijen (Kasi Intelijen) di Kejaksaan Mandailing Natal, Jupri Wandy Banjarnahor SH.M menggelar silaturahmi santai bersama Forum Wartawan Kejaksaan Mandailing Natal (FORWAKA Madina) di Café Genta, Panyabungan, Senin (3/11/2025).

Dalam kesempatan tersebut, Yos Arnold Tarigan didampingi sejumlah Pejabat Utama (PJU) Kejari Madina. Suasana pertemuan berlangsung hangat dan penuh keakraban, diiringi obrolan ringan seputar peran media dalam mendukung transparansi penegakan hukum.

Baca Juga :  Rico Waas: Dinas SDABMBK Harus Punya Data Mutakhir Kondisi Drainase dan Sungai-sungai Besar di Medan.

Ketua FORWAKA Madina, Fahrizal Sabdah Lubis, menyampaikan ucapan selamat datang kepada Kajari baru serta harapan agar sinergitas yang telah terjalin antara Kejari Madina dan insan pers dapat terus diperkuat.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami dari FORWAKA siap bersinergi dalam menyampaikan informasi hukum yang akurat dan berimbang untuk masyarakat Madina. Komunikasi yang terbuka menjadi kunci hubungan baik antara lembaga dan media,” ujar Fahrizal.

Baca Juga :  Kejari Madina Tetapkan Dua Tersangka dalam Kasus Dugaan Korupsi Dana Peremajaan Kelapa Sawit TA 2021

Sementara itu, Yos Arnold Tarigan menyampaikan apresiasi kepada rekan-rekan wartawan yang telah hadir. Ia menekankan pentingnya kolaborasi positif antara Kejaksaan dan media dalam menciptakan ruang informasi yang edukatif bagi masyarakat.

“Media adalah mitra strategis kami. Melalui sinergi ini, kami berharap pesan-pesan hukum dapat tersampaikan dengan cara yang mudah dipahami publik,” ucap Yos.

Baca Juga :  Plt. Kajari Madina Lakukan Silaturahmi dan Kunjungan Kerja ke Polres Madina

Diketahui, Yos Arnold Tarigan, S.H., M.H., M.I.Kom., baru saja ditunjuk menggantikan Muhammad Iqbal, S.H., M.H., yang kini bertugas di Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kejatisu).

Pertemuan di Café Genta ini menjadi langkah awal yang penuh keakraban antara Kejari Madina dan FORWAKA, sekaligus menandai komitmen bersama untuk memperkuat keterbukaan informasi publik di bidang penegakan hukum.

Penulis : LBS86/ MB

Editor : REDAKSI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Wali Kota Bersama Forkopimda Tanjungbalai Kompak Beri Kejutan di Hari Ulang Tahun Ke-43 Dan Lanal TBA, Letkol Laut (P) Agung Dwi Handoko
Gibson Panjaitan: Dari Pembenahan Data hingga Tekad Menyudahi Banjir Medan.
Pasca Pembakaran Mapolsek, Kapolres Madina Tegaskan Penegakan Hukum Tanpa Tebang Pilih Saat Kunjungan Tim Astamarena Mabes Polri
Rico Waas: Dinas SDABMBK Harus Punya Data Mutakhir Kondisi Drainase dan Sungai-sungai Besar di Medan.
Belajar dari Banjir Besar 2025, Rico Waas Perintahkan Penguatan Total Kesiapsiagaan Bencana.
Warenhuis Menunggu Arah, Publik Menunggu Jawaban: Kadis Pariwisata Medan Masih “Rapat”.
Dari Tanah Kelahiran Bengkulu hingga Mengabdi di Madina, Jejak Karier AKBP Bagus Priandy
PKC PMII Sumut Kecam Tambang Ilegal di Madina, Kapolres Baru Diminta Bertindak Tegas Tanpa Tebang Pilih
Berita ini 15 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 11:03 WIB

Wali Kota Bersama Forkopimda Tanjungbalai Kompak Beri Kejutan di Hari Ulang Tahun Ke-43 Dan Lanal TBA, Letkol Laut (P) Agung Dwi Handoko

Rabu, 14 Januari 2026 - 20:08 WIB

Gibson Panjaitan: Dari Pembenahan Data hingga Tekad Menyudahi Banjir Medan.

Rabu, 14 Januari 2026 - 20:01 WIB

Pasca Pembakaran Mapolsek, Kapolres Madina Tegaskan Penegakan Hukum Tanpa Tebang Pilih Saat Kunjungan Tim Astamarena Mabes Polri

Rabu, 14 Januari 2026 - 18:22 WIB

Rico Waas: Dinas SDABMBK Harus Punya Data Mutakhir Kondisi Drainase dan Sungai-sungai Besar di Medan.

Rabu, 14 Januari 2026 - 18:07 WIB

Belajar dari Banjir Besar 2025, Rico Waas Perintahkan Penguatan Total Kesiapsiagaan Bencana.

Berita Terbaru